Xiaomi Mi 5X vs Xiaomi Mi Max 2: RAM 4 GB + Dual 12 MP + 5300 mAh
Pada artikel ini, mari kita bandingkan dua smartphone kelas menengah terbaru dari Xiaomi yaitu Mi 5X vs Mi Max 2. Kira-kira smartphone mana yang perlu kalian beli? Untuk mengetahui jawabannya, perhatikan ulasan kami di bawah ini.
Xiaomi Mi 5X vs Xiaomi Mi Max 2 – Spesifikasi
Di antara keduanya, Mi Max 2 terlebih dahulu hadir pada Mei 2017, sedangkan Mi 5X menyusul pada Juli 2017. Menariknya, keduanya memiliki banyak persamaan, sehingga kami melibatkan keduanya dalam perbandingan ini. Pertama terkait dengan desain. Keduanya hadir dengan bodi berbahan logam. Garis antenanya dibuat melengkung ke sisi atas dan bawah, membuat sisi belakangnya terlihat bersih dan mulus. Selain itu, kita juga dapat menjumpai pemindai sidik jari pada sisi belakangnya.
Pada sisi depan, kita dapat menjumpai layar beresolusi 1080 x 1920 piksel (Full HD). Di sebelah
atas dan bawah layarnya terdapat kamera 5 MP untuk berfoto selfie serta tiga tombol kapasitif. Dalam hal performa, baik Mi 5X maupun Mi Max 2 sama-sama diperkuat chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz yang dipadukan dengan prosesor grafik Adreno 506 dan RAM 4 GB. Sistem operasi yang dijalankannya Android 7 Nougat. Untuk keperluan menyimpan data, keduanya menawarkan memori internal 64 GB yang masih dapat ditambah dengan microSD card.
Kali ini, mari kita perhatikan perbedaannya. Meskipun sama-sama beresolusi Full HD, namun ukuran layar Mi 5X lebih kecil dari Mi Max 2 (5,5 inci vs 6,44 inci). Hal ini berarti layar Mi 5X memiliki tingkat densitas lebih tinggi. Untuk fotografi, Mi Max 2 hadir dengan satu kamera utama 12 MP, sedangkan Mi 5X memiliki dua kamera 12 MP pada sisi belakangnya. Sementara itu, bila kalian membutuhkan media penyimpanan lebih besar, Mi Max 2 tersedia dengan ROM 128 GB yang tidak dijumpai pada Mi 5X. Nah, terkait sumber energi, Mi Max 2 ditenagai baterai 5300 mAh, jauh lebih besar dari baterai 3080 mAh pada Mi 5X.
Xiaomi Mi 5X vs Xiaomi Mi Max 2 – Harga
Bagaimana dengan harganya? Xiaomi Mi 5X dijual dengan harga $222 atau Rp 3 juta. Sementara itu, harga Xiaomi Mi Max 2 varian ROM 64 GB berkisar $247 atau Rp 3,3 juta. Ya, meski lebih mahal, Mi Max 2 memiliki baterai yang jauh lebih besar. Selain itu, dengan layar yang lebih besar, kalian lebih mudah untuk membaca, bermain game, serta menonton video. Di sisi lain, meski baterainya lebih kecil, namun kamera gandanya akan menarik minat mereka yang gemar fotografi. Sekedar info, harga Mi Max 2 varian ROM 128 GB adalah $291 atau Rp 3,9 juta. Secara umum, dengan harga yang terjangkau, keduanya akan diminati banyak orang. Nah, mana yang menjadi pilihan kalian?