Meizu MX6 Resmi Diluncurkan: RAM 4 GB & Helio X20

Selama beberapa pekan terakhir, berbagai rumor mengenai Meizu MX6 beredar di internet. Pada hari ini, 19 Juni 2016, di Beijing, China, smartphone tersebut akhirnya resmi meluncur. Mari kita telusuri desain dan spesifikasinya.

Meizu MX6

Meizu MX6 resmi meluncur – RAM 4 GB, chipset Helio X20 …..

Smartphone terbaru Meizu ini tentunya merupakan penerus Meizu MX5 yang diluncurkan pada bulan Juni 2015. Secara umum, tampilan Meizu MX6 dengan bodi setebal 7,25 mm tidak berbeda jauh dengan pendahulunya, yang hadir dengan unibodi berbahan logam, dua garis antena horizontal pada bagian belakangnya, serta tombol home fisik di sebelah bawah layarnya. Namun, tampilan belakangnya terlihat sama seperti Meizu Pro 6 yang meluncur pada bulan April 2016.

Selanjutnya, mari kita perhatikan spesifikasinya. Meizu MX6 menggunakan layar buatan Sharp dengan bentang 5,5 inci yang beresolusi Full HD. Performanya didukung chipset MediaTek Helio X20 deca-core 2,3 GHz, prosesor grafik Mali-T880, dan RAM 4 GB. Chipset tersebut tampaknya juga akan memperkuat Xiaomi Redmi Note 4. Memori internalnya berkapasitas 32 GB yang sayangnya tidak dapat ditambah karena tidak didukung slot microSD card.

Meizu MX6

Untuk fotografi, Meizu MX6 dilengkapi kamera utama 12 MP dengan sensor Sony IMX386, diafragma f/2.0, PDAF, dan dua LED flash, serta kamera depan 5 MP. Perlu diketahui bahwa Meizu MX6 menjadi smartphone pertama yang menggunakan sensor Sony tersebut. Sebagai sumber energinya adalah baterai 3060 mAh yang didukung teknologi fast charging. Spesifikasi lainnya adalah pemindai sidik jari, Flyme 5.2 berbasis Android 6.0 Marshmallow, dua slot SIM card, dan konektivitas 4G LTE.

Meizu MX6 – Harga dan ketersediaan

Meizu MX6 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu abu-abu, silver, dan emas. Bila kalian berminat untuk membelinya, Meizu MX6 baru akan dijual mulai 30 Juli 2016 di China dengan harga berkisar $299 atau Rp 3,9 juta, namun kalian sudah dapat memesannya mulai hari ini. Sayangnya, Meizu belum mengumumkan kapan smartphone ini akan dipasarkan ke negara lainnya termasuk Indonesia. Kita nantikan saja.