Coolpad Max dan Max Lite Resmi Meluncur di Indonesia

Pada awal pekan ini, salah satu produsen smartphone asal China yaitu Coolpad secara resmi meluncurkan dua smartphone terbarunya di Indonesia. Keduanya adalah Coolpad Max dan Max Lite. Apa perbedaannya? Mari ikuti ulasan kami berikut ini.

Coolpad Max dan Max Lite

Coolpad Max dan Max Lite

Pasar smartphone Indonesia memang diramaikan oleh produsen dari berbagai negara, mulai dari Taiwan, China, Korea, Jepang, dan juga Amerika Serikat. Beberapa merek smartphone asal China yang terkenal di Indonesia adalah Xiaomi, Lenovo, Huawei, dan Meizu. Pada pekan ini, Coolpad juga ikut memperkuat posisinya di Indonesia dengan meluncurkan dua smartphone terbarunya bernama Coolpad Max dan Max Lite.

Keduanya memiliki bodi berbahan logam dan bingkai berwarna emas yang tentu membuat keduanya terlihat mewah. Dari segi spesifikasi, Coolpad Max lebih baik dari Max Lite. Coolpad Max dibekali layar 5,5 inci Full HD yang dilindungi Gorilla Glass 4 pada permukaannya, chipset Qualcomm Snapdragon 617 octa-core 1,5 GHz 64-bit, RAM 4 GB, memori internal 64 GB, dan baterai 2800 mAh. Di sisi lain, Coolpad Max Lite dibekali layar 5,5 inci juga dengan lapisan Gorilla Glass 4 pada permukaannya, namun resolusinya lebih rendah yaitu High Definition. Lebih lanjut, varian yang lebih rendah ini didukung chipset Qualcomm Snapdragon 615 octa-core 1,4 GHz, RAM 3 GB, memori internal 16 GB, dan baterai 2500 mAh.

Coolpad Max dan Max Lite

Untuk fotografi, baik Coolpad Max dan Max Lite sama-sama dilengkapi kamera utama 13 MP dengan diafragma f/2.0, PDAF, dan dua LED flash, serta kamera depan 5 MP. Lebih lanjut, keduanya juga dibekali pemindai sidik jari dengan teknologi terbaru yang diklaim dapat meng-unlock smartphone hanya dalam waktu 0,03 detik. Selain berfungsi untuk meng-unlock smartphone, pemindai sidik jari tersebut juga dapat menggantikan fungsi tombol power untuk menghidupkan layar yang mati.

Fitur unggulan yang dimiliki Coolpad Max dan Max Lite adalah Dual Space. Fitur ini memungkinkan kalian untuk memiliki dua profile dalam satu perangkat, satu untuk keperluan pribadi, satu untuk umum. Dengan kata lain, hanya kalian yang dapat mengakses akun pribadi kalian sendiri. Bila kalian meminjamkan smartphone ke orang lain, orang tersebut tidak dapat mengakses data-data pribadi kalian. Dengan demikian, fitur Dual Space yang dipadukan dengan pemindai sidik jari benar-benar memberikan keamanan yang maksimal pada smartphone kalian.

Coolpad Max dan Max Lite – Harga dan ketersediaan

Kedua smartphone ini tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Gold dan Rose Gold. Untuk harganya, Coolpad Max dengan RAM 4 GB ditawarkan seharga Rp 5 juta, sedangkan Coolpad Max Lite dengan RAM 3 GB seharga Rp 3 juta. Sebagai informasi tambahan, Coolpad Max Lite sudah dapat dibeli di toko blibli.com mulai pekan ini. Sementara itu, untuk kalian yang ingin membeli Coolpad Max, kalian perlu bersabar karena masa pre-ordernya baru dimulai pada 10 Juni hingga 20 Juni 2016 juga di toko blibli.com.