BlackBerry KEYone Resmi Masuk Indonesia: RAM 4 GB, 3505 mAh, seharga …..

Setelah Aurora, BlackBerry melalu BB Merah Putih kembali meluncurkan smartphone terbarunya di Indonesia yaitu KEYone. Nah, apa saja keunggulannya serta berapa harganya? Kita cari tahu bersama.

BlackBerry KEYone – Spesifikasi

KEYone pertama kali meluncur di MWC 2017 bulan Februari lalu. Saat itu, KEYone tersedia dalam satu varian saja yaitu dengan RAM 3 GB dan ROM 32 GB. Beberapa bulan kemudian, BlackBerry kembali merilis KEYone varian Limited Edition Black. Tidak seperti varian sebelumnya, kapasitas RAMnya ditingkatkan menjadi 4 GB. Selain itu, kapasitas memori internalnya kini dua kali lebih besar yaitu 64 GB. Nah, varian yang masuk ke Indonesia adalah varian Limited Edition Black.

Selain perbedaan konfigurasi RAM dan ROM, spesifikasi lainnya tidak mengalami perubahan. KEYone cukup unik karena menjadi satu-satunya smartphone dengan keyboard QWERTY fisik yang masih lahir di tengah tren smartphone bezel-less. Di sebelah atas keyboard terdapat layar 4,5 inci beresolusi 1080 x 1620 piksel. Di antara layar dan keyboard, kita dapat menemukan tiga tombol kapasitif (home, back, dan recent apps). Menariknya, tombol spasinya ditanamkan pemindai sidik jari.

Untuk urusan performa, KEYone diperkuat chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz yang dipadukan dengan Android 7 Nougat. Tersedia pula slot kartu microSD untuk menambah kapasitas memori internalnya. Dari sektor fotografi, KEYone memiliki kamera utama 12 MP dengan sensor Sony IMX378 serta kamera selfie 8 MP. Menjadi sumber energinya adalah baterai 3505 mAh, baterai terbesar dalam sejarah smartphone BlackBerry. Yang terakhir, KEYone dibekali software keamanan DTEK, diklaim menjadi smartphone teraman di dunia saat ini.

BlackBerry KEYone – Harga

KEYone dengan spesifikasi menawan se

perti ini membuatnya berbeda dengan smartphone BlackBerry di masa lalu yang juga memiliki keyboard QWERTY fisik. Tampilannya yang unik dengan keyboard fisik membuatnya tampil beda dari mayoritas smartphone lainnya. Nah, bila kalian berminat, kami informasikan bahwa BlackBerry KEYone sudah dapat dipesan di Indonesia dengan harga Rp 9 juta. Menurut kami, harga tersebut cukup mahal. Dengan harga yang sama, kita dapat membeli smartphone dengan performa yang lebih tanggh seperti LG G6+ yang diperkuat chipset Snapdragon 821. Bagaimana menurut kalian?