Asus Zenfone Live Dan Zenfone Zoom S Resmi Masuk Indonesia
Pada 16 Mei 2017, Asus resmi memperkenalkan dua smartphone terbarunya di indonesia, yaitu Zenfone Live dan Zenfone Zoom S. Mari kita cermati spesifikkasi keduanya.
Asus Zenfone Live ZB501KL
Yang pertama adalah Asus Zenfone Live. Dimensinya tidak terlalu besar karena dibekali layar 5 inci HD. Performanya ditunjang oleh chipset Snapdragon 410 quad-core 1,2 GHz yang dipadukan dengan RAM 2 GB. Ya, chipset tersebut cukup tua untuk smartphone yang lahir di 2017. Tersedia dua pilihan memori internal yaitu 16 GB dan 32 GB yang masih dapat ditambah dengan microSD card. Sistem operasi yang dijalankannya adalah Android 6 Marshmallow dengan antarmuka ZenUI 3.0.
Beralih ke sektor fotografi. Kamera utamanya beresolusi 13 MP, sedangkan kamera depannya 5 MP. Menariknya, keduanya dilengkapi LED flash, sehingga objek yang dipotret terlihat lebih terang meski berada di tempat redup. Selain itu, kamera depannya didukung fitur BeautyLive yang akan mempercantik tampilan kalian ketika sedang melakukan live streaming. Untuk perekaman suara yang lebih berkualitas, Zenfone Live dibekali dua speaker yang mampu menghasilkan suara rekaman stereo. Sayangnya, smartphone ini hanya ditenagai baterai 2650 mAh. Asus juga tidak membekalinya dengan pemindai sidik jari.
Asus Zenfone Zoom S
Yang kedua adalah Asus Zenfone Zoom S. Di luar negeri, smartphone yang diperkenalkan di CES 2017 ini dikenal sebagai Zenfone 3 Zoom. Meski demikian, spesifikasinya tidak mengalami perubahan. Pada bagian depannya, terdapat layar 5,5 inci beresolusi Full HD. Sebagai jantungnya adalah chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz yan dipaduan dengan RAM 4 GB dan ZenUI 3.0 berbasis Android 6 Marshmallow. Untuk keperluan penyimpanan data, Zenfone Zoom S menawarkan memori internal 64 GB (didukung slot microSD card).
Nah, nilai jual dari smartphone ini adalah kamera dan baterai. Pada bagian belakangnya, terdapat dua sensor kamera. Satu menggunakan sensor Sony IMX362 12 MP dengan diafragma f/1.7, sedangkan satu lagi juga beresolusi 12 MP. Kombinasi keduanya menghasilkan kemampuan perbesaran optik 2,3 kali serta perbesaran digital 12 kali. Sementara itu, untuk berfoto selfie, terdapat kamera depan beresolusi 13 MP dengan sensor Sony IMX214. Selain itu, agar kalian dapat berfoto sepuasnya dalam waktu yang lama, Asus membekalinya dengan baterai 5000 mAh. WOW!! Zenfone Zoom S juga memiliki pemindai sidik jari yang terletak pada sisi belakang.
Asus Zenfone Live dan Zenfone Zoom S – Harga
Asus Zenfone Live yang ditujukan untuk bertarung di kelas bawah kabarnya ditawarkan mulai dari Rp 1,8 juta. Di sisi lain, bila kalian gemar fotografi dan ingin memiliki Asus Zenfone Zoom S, kalian perlu menyiapkan uang sekitar Rp 6 juta. Nah, bagaimana pendapat kalian terkait dua smartphone baru Asus ini?