7 Smartphone Terbaik Yang Meluncur pada Maret 2016
6 + 7 Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge
Meskipun Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge diperkenalkan pada ajang MWC 2016 bulan Februari yang lalu, keduanya baru tersedia di pasar belum lama ini. Spesifikasi Samsung Galaxy S7 meliputi layar Super AMOLED 5,1 inci beresolusi 2K dengan tingkat densitas 577 ppi, baterai 3000 mAh, TouchWiz UI berbasis Android 6.0 Marshmallow, chipset Snapdragon 820 atau Exynos 8890, memori internal 32 GB atau 64 GB + microSD card hingga 200 GB, dan RAM 4 GB. Untuk memotret foto, kalian dapat menggunakan kamera utama 12 MP dan kamera depan 5 MP. Untuk Samsung Galaxy S7 Edge, smartphone ini dibekali layar 5,5 inci 2K dengan sisi-sisi yang melengkung serta baterai 3600 mAh. Spesifikasi lainnya sama dengan saudaranya.
Demikianlah beberapa smartphone terbaik yang dirilis pada bulan Maret 2016. Bagaimana pendapat kalian? Adakah smartphone lain yang belum kami sebutkan?
IKLAN:
Bila Anda tertarik dan ingin membaca lebih lanjut? Atau ingin terhibur? Anda dapat mengeklik tombol 'share' dan 'like' di bawah ini. terima kasih.