Sony Xperia Z5 Akan Hadir pada September dengan Snapdragon 820, RAM 4 GB, dan Baterai 4500 mAh?

Untuk Anda yang kurang puas dengan performa dari Sony Xperia Z4 dan Sony Xperia Z3+ dan menginginkan smartphone Sony Xperia yang lebih tangguh, kami akan menyampaikan sebuah kabar terbaru seputar smartphone terbaru dari Sony yang akan diluncurkan pada tahun ini bernama Sony Xperia Z5, Sony Xperia Z5 Compact, dan Sony Xperia Z5 Ultra. Sony dikabarkan akan segera meluncurkan ketiga model terbaru ini pada bulan September 2015 di Jepang.

sony

Walaupun Xperia Z4 dan Xperia Z3+ merupakan smartphone yang revolusioner, Sony Xperia Z5 akan menjadi produk yang lebih revolusioner dibandingkan model-model sebelumnya. Meskipun belum ada informasi rinci seputar spek dari Xperia Z5, namun dikabarkan bahwa smartphone ini akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang didukung RAM 4 GB. Selain itu, Sony akan melengkapi model terbaru ini dengan sensor sidik jari serta baterai dengan kapasitas besar hingga 4500 mAh.

Kamera utama pada Sony Xperia Z5 dikabarkan akan memiliki resolusi 21 MP dengan Sony Xmor RS IMX230 CMOS sensor yang dilengkapi fitur HDR dan mampu menghasilkan rekaman video beresolusi 4K. Sony akan kembali menggunakan desain OmniBalance pada Xperia Z5 yang mungkin menjadi kabar yang kurang menggembirakan bagi sebagian orang.

Sony Xperia Z5

Pada bulan April, sebelumnya sudah beredar rumor yang menyebutkan Snapdragon 820 akan disisipkan pada Sony Xperia Z5, Sony Xperia Z5 Compact, dan Sony Xperia Z5 Ultra yang ketiganya sama-sama dibekali RAM 4 GB. Ketiga model ini akan mengusung layar berukuran 1440 x 2560 piksel QHD, namun hanya Xperia Z5 Ultra yang akan dilengkapi dengan sensor sidik jari buatan Qualcomm. Rumor tersebut juga menambahkan bahwa ketiga model tersebut akan memiliki desain yang baru dan tidak akan menggunakan desain OmniBalance.

Gambar-gambar yang memperlihatkan tampilan dari Sony Xperia Z5juga beredar pada bulanApril yang lalu. Dari gambar-gambar tersebut, Xperia Z5 memiliki posisi kamera utama yang sama seperti yang terdapat pada model-model yang dipasarkan saat ini dan dikabarkan pula bahwa model ini akan dilengkapi USB port Type-C terbaru.

Sampai saat ini, belum dapat dipastikan kebenaran dari kedua rumor tersebut, terutama yang terkait dengan desain dari Sony Xperia Z5.