Xiaomi Mi Max 3 vs Redmi Note 5 AI: RAM 6 GB, 5500 vs 4000 mAh, Dan Lainnya

Dalam artikel ini, kami akan bandingkan dua smartphone baru Xiaomi yaitu Mi Max 3 dan Redmi Note 5 AI. Keduanya memiliki cukup banyak persamaan. Namun, siapa yang lebih unggul? Mari kita cari tahu bersama.

Xiaomi Mi Max 3 vs Xiaomi Redmi Note 5 AI – Perbandingan desain dan spesifikasi

Di antara keduanya, Xiaomi Mi Max 3 meluncur pada Juli 2018, sedangkan Xiaomi Redmi Note 5 AI lebih dahulu hadir pada Maret 2018. Seperti yang disebutkan di atas, kedua smartphone ini memiliki cukup banyak persamaan. Kita cermati sisi depannya lebih dahulu. Kedua smartphone ini sama-sama tidak mengusung layar berponi. Mi Max 3 berlayar 6,9 inci, sedangkan Redmi Note 5 AI berlayar 5,99 inci. Resolusi layar keduanya sama yaitu 1080 x 2160 piksel (Full HD+). Meski resolusinya sama, layar Redmi Note 5 AI memiliki tingkat densitas lebih tinggi berkat ukurannya yang lebih kecil.

Untuk berfoto selfie, Redmi Note 5 AI lebih handal berkat kamera depan 13 MP dibandingkan kamera depan 8 MP milik Mi Max 3. Meski demikian, kamera depan keduanya sama-sama ditemani LED flash. Beralih ke sisi belakang, keduanya juga terlihat mirip dengan adanya kamera ganda dengan susunan vertikal serta pemindai sidik jari. Konfigurasi kamera gandanya juga sama, terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.9) dan kamera sekunder 5 MP. Nah, ada sedikit perbedaan pada garis antenanya. Mi Max 3 memiliki garis antena berbentuk U, sedangkan garis antena pada Redmi Note 5 AI berbentuk garis lurus horizontal.

Lebih lanjut, ternyata performa keduanya ditunjang chipset yang sama yaitu Snapdragon 636. Mi Max 3 sendiri hadir dalam dua varian: RAM 4 GB + ROM 64 GB dan RAM 6 GB + ROM 128 GB, sedangkan Redmi Note 5 AI tersedia dalam tiga varian: RAM 3 GB + ROM 32 GB, RAM 4 GB + ROM 64 GB, dan RAM 6 GB + ROM 64 GB. Tiap smartphone juga dilengkapi slot kartu microSD. Yang terakhir terkait sumber energi. Mi Max 3 ditenagai baterai 5500 mAh, jauh lebih besar dari baterai 4000 mAh milik Redmi Note 5 AI. Meski demikian, baterai 4000 mAh sudah cukup besar untuk smartphone dengan layar 5,99 inci yang tentunya lebih irit energi dari layar 6,9 inci.

Xiaomi Mi Max 3 vs Xiaomi Redmi Note 5 AI – Harga

Xiaomi Mi Max 3 dijual seharga 1699 Yuan (Rp 3,6 juta) untuk varian RAM 4 GB dan 1999 Yuan Rp 4,2 juta) untuk varian RAM 6 GB. Sementara itu, harga Xiaomi Redmi Note 5 AI varian RAM 3 GB, 4 GB, dan 6 GB berturut-turut adalah 999 Yuan (Rp 2,2 juta), 1299 Yuan (Rp 2,7 juta), dan 1699 Yuan (Rp 3,6 juta). Menariknya, harga Mi Max 3 varian RAM 4 GB sama dengan Redmi Note 5 AI varian RAM 6 GB. Secara umum, bila kalian lebih suka dengan smartphone lebih kecil, Redmi Note 5 AI jelas adalah pilihan yang lebih tepat. Di sisi lain, Mi Max 3 lebih cocok untuk kalian yang mencari smartphone dengan layar luas yang ditenagai baterai jumbo. Nah, mana yang menjadi pilihan kalian?