Sony Xperia Flex: Smartphone Pertama Sony Dengan Layar Tekuk + RAM 8 GB

Dalam artikel ini, kami akan membahas sebuah smartphone yang tampaknya menjadi calon smartphone pertama Sony dengan layar yang dapat ditekuk. Smartphone tersebut bernama Sony Xperia Flex. Nah, bagaimana desain dan spesifikasinya?

Sony Xperia Flex: Smartphone Pertama Sony Dengan Layar Tekuk + RAM 8 GB

Hingga tahun 2018, smartphone dengan layar 18 : 9 serta layar 19 : 9 masih menjadi tren. Setelah itu, smartphone dengan layar yang dapat ditekuk tampaknya akan menjadi tren di tahun-tahun mendatang. Beberapa produsen bahkan sudah sempat membuat konsepnya. Yang paling mengemuka adalah Samsung dengan Galaxy X. Selain itu, masih ada Oppo, Huawei, dan LG. Selain keempat produsen tersebut, tentunya masih ada produsen lain yang akan menyusul. Salah satunya adalah Sony. Belum lama ini, Techconfigurations memperlihatkan video wujud Sony Xperia Flex.

Mari kita pusatkan perhatian pada layar. Ketika tidak ditekuk, Sony Xperia Flex memiliki layar 6,2 inci beresolusi Quad HD (4K). Mungkinkah ini adalah penerus Sony Xperia XZ2 Premium? Di sisi atas dan bawah layarnya terdapat lengkungan yang juga berfungsi sebagai layar yang hanya bekerja ketika smartphone ini ditekuk. Layar tersebut menampilkan jam, hari, serta pesan masuk. Prinsipnya, layar tersebut merupakan layar sekunder seperti pada LG V20 dan HTC U Ultra. Nah, agar smartphone ini dapat ditekuk, Sony menempatkan engsel berbahan polimer yang fleksibel dan kuat.

Terkait performa, Sony Xperia Flex akan diperkuat chipset Snapdragon 855. Terlihat bahwa smartphone ini tidak akan meluncur sebelum 2019. Chipset tersebut akan dipadukan dengan RAM 8 GB. Sony Xperia Flex akan menyediakan memori internal 128 GB atau 256 GB atau 512 GB yang sayangnya tidak didukung slot kartu microSD. Untuk fotografi, terdapat kamera depan 13 MP dan kamera belakang ganda (19 MP + 12 MP) yang disusun vertikal. Lebih lanjut, Sony Xperia Flex akan menjadi smartphone Android berikutnya yang mengadopsi pemindai sidik jari dalam layar serta sensor pengenal wajah 3D. Sistem operasi yang dijalankannya sudah pasti minimal Android P.

Sony Xperia Flex – Inovasi berikutnya dari Sony

Bila smartphone ini menjadi kenyataan, tentu harganya akan sangat mahal. Diyakini harganya di atas $1500. Kita berharap saja Sony Xperia Flex akan lahir di IFA 2019. Kita nantikan saja.