Samsung Galaxy J4, J6, Dan J8 RESMI Meluncur: RAM 4 GB, Dual 16 MP, Harga Terjangkau …

Pada bulan Mei 2018 ini, keluarga Galaxy J menyambut kelahiran tiga anggota baru, meliputi Galaxy J4, Galaxy J6, dan Galaxy J8. Nah, bagaimana desain dan spesifikasi ketiganya? Mari kita lihat satu per satu.

Samsung Galaxy J4

Kita mulai dari Galaxy J4. Seperti Galaxy J7 Duo, Galaxy J4 masih setia dengan layar 16 : 9. Layarnya berjenis Super AMOLED dengan bentang 5,5 inci dan resolusi 720 x 1280 piksel (HD). Menjadi otaknya adalah chipset Exynos 7570 quad-core 1,4 GHz yang dipadukan dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB (didukung slot kartu microSD). Dari sektor fotografi, Galaxy J4 dibekali kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5 MP. Keduanya didukung LED flash. Sebagai sumber energinya adalah baterai 3000 mAh.

Samsung Galaxy J6

Berikutnya adalah Galaxy J6 yang mengusung desain Infinity Display. Performanya lebih baik dari Galaxy J4 karena diperkuat chipset Exynos 7870 octa-core 1,6 GHz. Di sisi depannya ada layar Super AMOLED 5,6 inci beresolusi HD+ serta kamera selfie 8 MP. Sementara itu, di sisi belakang ada kamera 13 MP dan pemindai sidik jari. Seperti Galaxy J4, Galaxy J6 juga ditenagai baterai 3000 mAh. Sebagai informasi, Galaxy J6 tersedia dalam dua varian: RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Ada slot kartu microSD untuk menambah kapasitas media penyimpanannya.

Samsung Galaxy J8

Yang ketiga adalah Samsung Galaxy J8 yang hadir dengan layar Super AMOLED 6 inci HD+, chipset Snapdragon 450 octa-core 1,8 GHz, RAM 4 GB, dan memori internal 64 GB (didukung slot kartu microSD). Dibandingkan dua smartphone sebelumnya, kemampuan fotografi Galaxy J8 lebih impresif berkat kamera belakang ganda (16 MP + 5 MP) dan kamera depan 16 MP. Kapasitas baterainya pun paling besar, mencapai 3500 mAh. Tepat di sebelah bawah kamera belakangnya ada pemindai sidik jari.

Samsung Galaxy J4, J6, dan J8 – Harga dan ketersediaan

Semua smartphone di atas menjalankan Android Oreo. Harga Galaxy J4 belum diumumkan. Galaxy J6 dijual seharga 13990 Rupee (Rp 2,8 juta) untuk varian RAM 3 GB dan 16400 Rupee (Rp 3,3 juta) untuk varian RAM 4 GB. Sementara itu, harga Galaxy J8 adalah 19000 Rupee (Rp 3,9 juta). Sejauh ini, semuanya baru akan tersedia di India saja. Apakah Samsung akan membawanya ke Indonesia? Kita nantikan saja.