Pesaing ZUK Z2 Pro pada Mei 2016: RAM 6 GB & Baterai 6000 mAh

ZUK Z2 Pro adalah smartphone dengan RAM 6 GB pertama yang diproduksi oleh ZUK. Smartphone ini memiliki berbagai spesifikasi terbaik seperti layar AMOLED 5,2 inci Full HD, chipset Snapdragon 820, baterai 3100 mAh dengan teknologi Quick Charge 3.0, dan lain-lain. Nah, smartphone apa saja yang mampu bersaing dengan smartphone ini? Mari kita cari tahu.

Lenovo ZUK Z2 Pro

1 ZTE Nubia X8

ZTE Nubia X8 adalah smartphone RAM 6 GB pertama dari ZTE di tahun 2016. Mereka tentu sangat bangga dengan smartphone ini karena memiliki segala spesifikasi terbaik untuk smartphone saat ini. Sebenarnya, ZTE Nubia X8 akan hadir dalam tiga varian. Varian terendah akan dibekali chipset Snapdragon 820, RAM 3 GB, memori internal 32 GB, dan layar Full HD. Varian kedua juga dengan chipset Snapdragon 820, namun didukung RAM 4 GB, memori internal 64 GB, dan layar Quad HD.

Varian terakhir akan menjadi varian tertinggi dengan chipset Snapdragon 823, RAM 6 GB, memori internal 128 GB atau 256 GB, serta layar 4K (Ultra HD). Wow, benar-benar sebuah monster! Perlu diketahui bahwa ketiganya adalah phablet berlayar 6,44 inci. Spesifikasi lain dari ZTE Nubia X8 masih belum diketahui.

Lenovo ZukZ2 Pro

IKLAN:

Bila Anda tertarik dan ingin membaca lebih lanjut? Atau ingin terhibur? Anda dapat mengeklik tombol 'share' dan 'like' di bawah ini. terima kasih.