Oppo R15 Pro vs Xiaomi Mi 6X: Dual 20 MP, ROM 128 GB, Harga Terjangkau

Dua produsen ternama asal China, Oppo dan Xiaomi, tampaknya bersaing ketat di segmen smartphone kelas menengah. Masing-masing belum lama ini meluncurkan smartphone andalan terbarunya, R15 Pro dan Mi 6X. Siapa yang lebih unggul? Mari kita cari tahu bersama.

Oppo R15 Pro vs Xiaomi Mi 6X – Perbandingan spesifikasi

Oppo R15 Pro atau yang juga dikenal sebagai Oppo R15 Dream Mirror Edition lahir pada Maret 2018, sedangkan Xiaomi Mi 6X menyusul di bulan April 2018. Keduanya memiliki beberapa persamaan yang membuatnya menarik untuk dibandingkan. Sebelum kita mulai, perlu diketahui bahwa Mi 6X tersedia dalam tiga varian. Nah, kami hanya melibatkan varian tertinggi untuk melawan R15 Pro. Kita mulai dari layar. R15 Pro hadir dengan layar AMOLED 6,28 inci dengan resolusi Full HD+, rasio 19 : 9, serta poni. Di sisi lain, Mi 6X hadir dengan layar IPS LCD 5,99 inci dengan resolusi Full HD+ dan rasio 18 : 9. Layar R15 Pro lebih baik.

Terkait performa, baik R15 Pro maupun Mi 6X sama-sama diperkuat chipset Snapdragon 660 octa-core 2,2 GHz yang dipadukan dengan RAM 6 GB. Hal ini berarti performa keduanya setara. Untuk keperluan menyimpan data, keduanya sama-sama menyediakan memori internal 128 GB yang dapat ditambah melalui kartu microSD. Sistem operasi yang dijalankannya juga sama yaitu Android Oreo namun dengan antarmuka berbeda: ColorOS 5 (Oppo) vs MIUI 9 (Xiaomi). Lebih lanjut, keduanya juga memiliki pemindai sidik jari yang terletak di sisi belakang.

Dari sektor fotografi, R15 Pro dibekali kamera belakang ganda dengan susunan horizontal, terdiri dari kamera utama 16 MP (f/1.7) dan kamera sekunder 20 MP (f/1.7). Di sisi lain, Mi 6X hadir dengan kamera belakang ganda yang disusun vertikal, terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8) dan kamera sekunder 20 MP (f/1.8). Untuk berfoto selfie, keduanya menawarkan kamera depan 20 MP. Yang terakhir terkait sumber energi. R15 Pro dibekali baterai 3400 mAh, sedangkan Mi 6X berbaterai 3010 mAh.

Oppo R15 Pro vs Xiaomi Mi 6X – Harga

Dari perbandingan spesifikasi di atas, terlihat jelas bahwa Oppo R15 lebih unggul dalam hal layar dan baterai. Bagaimana dengan harganya? R15 Pro dijual seharga 3299 Yuan (Rp 7,2 juta), jauh lebih mahal dari Mi 6X varian ROM 128 GB yang dijual seharga 1999 Yuan (Rp 4,4 juta). Dengan harga lebih murah, Mi 6X jelas lebih diminati. Bagaimana menurut kalian?