Nokia Maze 2018 vs Sony Xperia XZ Pro: RAM 8 GB, Baterai 7000 mAh …..

Nokia Maze 2018 vs Sony Xperia XZ Pro adalah dua smartphone premium yang akan kami bandingkan kali ini. Menurut kalian, mana yang lebih unggul? Mari kita bandingkan untuk mengetahui jawabannya.

Nokia Maze 2018

Nokia Maze 2018 vs Sony Xperia XZ Pro – Perbandingan spesifikasi

Nokia Maze 2018 dirumorkan menjadi salah satu smartphone yang akan diluncurkan HMD Global tahun ini. Sementara itu, Xperia XZ Pro akan menjadi salah satu smartphone yang diluncurkan Sony di MWC 2018 bulan Februari ini. Nah, keduanya menawarkan berbagai spesifikasi terbaik yang membuat kita bingung untuk memilihnya. Untuk itu, kita perlu membandingkan spesifikasinya lebih dahulu. Kita mulai dari layar. Nokia Maze 2018 akan dibekali layar 6 inci beresolusi 2K, sedangkan Sony Xperia XZ Pro memiliki layar 5,7 inci beresolusi 4K.

Lebih lanjut, yang akan menjadi jantung keduanya adalah chipset tertangguh Qualcomm saat ini yaitu Snapdragon 845. Namun, untuk keperluan multitasking, Nokia Maze 2018 dibekali RAM 8 GB, sedangkan Xperia XZ Pro dibekali RAM 6 GB. Hal ini berarti kemampuan multitasking Nokia Maze 2018 lebih baik. Untuk menyimpan data, keduanya sama-sama menawarkan memori internal 128 GB yang masih dapat ditambah melalui kartu microSD. Namun, bila kalian memerlukan yang lebih besar, Nokia Maze 2018 masih tersedia dalam varian ROM 256 GB.

Nokia Maze 2018 vs Sony Xperia XZ Pro

Mari kita cermati kemampuan fotografinya. Nokia Maze 2018 kabarnya dibekali kamera belakang ganda 24 MP dan kamera depan 20 MP. Sementara itu, Sony Xperia XZ Pro dibekali kamera belakang ganda (19 MP + 12 MP) dan kamera selfie 13 MP. Dari sektor energi, Nokia Maze 2018 ditenagai baterai 7000 mAh, jauh lebih besar dari baterai 3420 mAh milik pesaingnya. Nah, sesuai tradisi smartphone papan atas Sony, Xperia XZ Pro diyakini juga akan bersertifikasi IP68. Apakah Nokia Maze 2018 juga akan kedap air dan debu? Meski memiliki banyak perbedaan, keduanya menjalankan Android Oreo versi terbaru dan memiliki pemindai sidik jari.

Nokia Maze 2018 vs Sony Xperia XZ Pro – Harga dan peluncuran

Seperti disebutkan di atas, Xperia XZ Pro kemungkinan besar akan meluncur di MWC 2018. Di sisi lain, semoga Nokia Maze 2018 akan meluncur setidaknya di kuartal kedua. Dengan berbagai spek terbaik, keduanya tentu akan dijual dengan harga yang tidak murah, diprediksi minimal $950. Bagaimana menurut kalian? Nah, bila keduanya telah tersedia, mana yang kalian beli?