Meizu Zero vs Vivo APEX 2019: Dual 20 MP, SND 855, TANPA Lubang …..
Meizu Zero dan Vivo APEX 2019 adalah dua smartphone inovatif yang lahir di bulan pertama 2019. Nah, bila keduanya diadu, siapa yang lebih inovatif? Yuk, kita cari tahu bersama.
Meizu Zero vs Vivo APEX 2019 – Perbandingan spesifikasi
Kita mulai dari performa. Cukup disayangkan, sebagai smartphone papan atas yang lahir di 2019, Meizu Zero masih mengandalkan chipset Snapdragon 845. Di sisi lain, Vivo APEX 2019 jelas lebih tangguh karena menggunakan chipset Snapdragon 845. Hal ini juga yang membuat smartphone Vivo tersebut dapat dibekali RAM 12 GB. Di sisi lain, kapasitas RAM milik Meizu Zero belum diketahui hingga akhir Januari 2019. Chipset Snapdragon 845 hanya dapat mendukung maksimal RAM 10 GB. Jadi, kemungkinan Meizu Zero akan dibekali RAM 8 GB atau 10 GB.
Terkait media penyimpanan, Vivo APEX 2019 menyediakan dua pilihan memori internal yaitu 256 GB dan 512 GB. Di sisi lain, kapasitas memori internal Meizu Zero belum diketahui. Kemungkinan besar salah satu variannya menyediakan memori internal 256 GB. Di sisi belakang Vivo APEX 2019 ada kamera ganda (12 MP + 13 MP). Meizu Zeero tampaknya menawarkan kamera belakang lebih menawan, terdiri dari kamera 122 MP dengan sensor Sony IMX380 dan kamera telefoto 20 MP dengan sensor Sony IMX350. Untuk berfoto selfie, Meizu Zero menawarkan kamera 20 MP yang terletak di bezel atas layar. Di sisi lain, Vivo APEX 2019 kemungkinan besar kembali mengadopsi kamera depan poop-up. Sistem operasi yang dijalankan keduanya Android namun dengan antarmuka berbeda: Flyme OS (Meizu) vs Funtouch OS (Vivo).
Meizu Zero hadir dengan layar 5,99 inci, sedangkan Vivo APEX 2019 hadir dengan layar 6,39 inci. Layar keduanya berjenis AMOLED, sangat wajar karena kedua smartphone ini menggunakan pemindai sidik jari dalam layar. Lebih lanjut, layar keduanya juga dapat berfungsi sebagai speaker dan earpiece berkat teknologi suara pada layar. Baik Meizu Zero dan Vivo APEX 2019 memiliki sisi samping yang sensitive terhadap tekanan sebagai pengganti tombol pengatur volume suara serta tombol daya fisik. Keduanya bahkan juga mengandalkan pengisian ulang baterai nirkabel saja karena tidak memiliki lubang USB. Transfer data juga menggunakan koneksi Bluetooth. Satu hal lagi, Meizu Zero bersertifikasi IP68. Di sisi lain, belum diketahui apakah Vivo APEX 2019 juga akan kedap air an debu.
Meizu Zero vs Vivo APEX 2019 – Kesimpulan
Dari perbandingan spek di atas, terlihat bahwa Vivo APEX 2019 lebih unggul. Namun, khusus fotografi, Meizu Zero tampaknya lebih unggul. Tak hanya itu, berkat sertifikasi IP68, Meizu Zero juga dapat dipakai memotret foto sambil berenang. Seperti diketahui, kedua smartphone ini masih berupa konsep yang baru akan tersedia di pasar dalam beberapa bulan mendatang. Kita nantikan smartphone mana yang lebih murah. Menurut kalian, smartphone mana yang lebih unggul, Meizu Zero atau Vivo APEX 2019?