Lenovo A5s RESMI di Indonesia: 5,45 inci, 3000 mAh, HANYA Rp ….

Setelah Huawei Y7 Pro 2019, segmen smartphone murah di Indonesia kembali menyambut anggota baru yaitu Lenovo A5s. Nah, kalian penasarn bagaiaman desain dan spesifikasinya serta berapa harganya? Yuk, ikuti ulasan di bawah ini.

Lenovo A5s – Desain dan spesifikasi

Terakhir kali, kita menjadi saksi peluncuran smartphone baru Lenovo di Indonesia pada Oktober 2018. Saat itu, merek asal China tersebut meluncurkan Lenovo K9. Yang istimewa dari Lenovo K9 adalah adanya empat kamera. Harganya adalah Rp 2 jutaan. Nah, di bulan Januari 2019 ini, Lenovo kembali memperkenalkan smartphone terbarunya di tanah air dengan harga yang lebih murah lagi yaitu Lenovo A5s. Smartphone ini tidak mengikuti tren layar berponi, seperti yang dapat kalian lihat. Ya, Lenovo A5s mengusung layar 18 : 9.

Dimensinya sangat ramping karena Lenovo A5s berlayar 5,45 inci, membuatnya nyaman digenggam. Mayoritas smartphone baru saat ini berlayar minimal 6 inci. Sayangnya, resolusinya hanya 720 x 1440 piksel (HD+). Menjadi otaknya adalah chipset Helio A22 quad-core 2,0 GHz. Chipset MediaTek ini juga menjadi otak dari Xiaomi Redmi 6A. Lenovo A5s tersedia dalam satu varian saja dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Kapasitas media penyimpanannya masih dapat ditambah dengan kartu microSD.

Dari sektor fotografi, Lenovo A5s menawarkan kamera belakang 13 MP yang ditemani LED flash serta kamera depan 5 MP. Sistem operasi yang dijalankannya Android Pie. Lenovo A5s mendapat energi dari baterai 3000 mAh. Menariknya, baterainya dapat dilepas pasang. Hal ini sudah langka dijumpai saat ini di mana mayoritas smartphone hadir dengan baterai tanam. Yang terakhir, Lenovo A5s tidak dilengkapi pemindai sidik jari.

Lenovo A5s – Harga

Bila kalian berminat, kalian cukup menyediakan uang Rp 1.499.000,00 untuk membawa pulang Lenovo A5s. Layar HD+, RAM 2 GB, memori internal 16 GB, kamera belakang 13 MP, kamera depan 5 MP, dan baterai 3000 mAh sudah biasa kita jumpai paa smartphone seharga Rp 1 juta. Lenovo A5s sebenarnya merupakan pesaing kuat Xiaomi Redmi 6A yang lebih dulu mendarat di Indonesia pada semester kedua 2018. Bagaimana pendapat kalian terkait Lenovo A5s?