Kabar Awal Terkait Xiaomi Mi Note 3: ROM 256 GB + Kamera Ganda

Sekitar satu pekan setelah peluncuran Mi Max 2, beredar informasi terkait calon smartphone papan atas terbaru dari Xiaomi yaitu Mi Note 3. Nah, seperti apa informasi awal terkait smartphone ini?

Kabar Awal Terkait Xiaomi Mi Note 3: ROM 256 GB + Kamera Ganda

Pada Oktober 2016, Xiaomi meluncurkan dua smartphone terbarunya, Mi Mix dan Mi Note 2. Keduanya cukup menarik perhatian banyak orang karena hadir dengan desain yang menawan dan berbeda dari smartphone Xiaomi sebelumnya. Khusus untuk Mi Note 2, smartphone ini menjadi smartphone pertama Xiaomi yang memiliki layar lengkung. Mi Note 2 jelas menjadi senjata Xiaomi untuk menantang Galaxy S7 Edge. Nah, di awal bulan Juni ini, informasi awal terkait penerusnya mulai terkuak.

Nama penerusnya sudah pasti adalah Mi Note 3. Tak hanya namanya, bocoran wujudnya juga telah diperlihatkan. Sebagai penerus, desainnya tidak banyak berbeda dibandingkan Mi Note 2. Sisi depan dan belakangnya juga melengkung. Di sebelah bawah layarnya, terdapat tombol home fisik yang ditanamkan pemindai sidik jari. Nah, yang membuatnya terlihat sedikit berbeda adalah adanya dua sensor kamera horizontal pada sisi belakangnya. Hal ini membuat Mi Note 3 sangat mirip dengan Mi 6.

Kabar Awal Terkait Xiaomi Mi Note 3

Mi Note 3 tampaknya akan hadir dengan layar OLED berukuran 5,7 inci yang juga memiliki dua sisi lengkung. Resolusinya kemungkinan Full HD atau Quad HD. Performanya akan ditunjang oleh chipset Snapdragon 835 octa-core 2,45 GHz yang dipadukan dengan RAM 6 GB. Beberapa memprediksi Mi Note 3 juga tersedia dalam variian RAM 8 GB. Lebih lanjut, untuk penyimpanan data, Xiaomi akan membekalinyya dengan memori internal 128 GB atau 256 GB. Terkait fotografi, resolusi kamera gandanya kemungkinan sama dengan yang dimiliki Mi 6. Sebagai sumber energinya adalah baterai 4070 mAh atau lebih besar.

Xiaomi Mi Note 3 – Superior

Generasi pertama Mi Note series lahir pada Januari 2015, diikuti oleh generasi kedua pada Oktober 2016. Nah, Mi Note 3 diprediksi akan hadir pada kuartal ketiga atau keempat tahun ini bersama dengan Mi Mix 2. Berbicara tentang harga, Mi Note 3 pastinya akan ditawarkan lebih murah dari pesaingnya. Tampaknya kita akan melihat lebih banyak smartphone premium yang hadir dengan kamera ganda pada tahun ini. Bagaimana pendapat kalian?