Huawei Mate 20 X vs Samsung Galaxy M20: 5000 mAh, 40 MP, Dan Lainnya …….
Huawei Mate 20 X vs Samsung Galaxy M20 adalah dua smartphone dengan baterai jumbo yang akan kami bandingkan dalam artikel ini. Keduanya berasal dari dua merek ternama. Siapa yang lebih unggul? Untuk mengetahuinya, ikutilah perbandingan di bawah ini.
Huawei Mate 20 X vs Samsung Galaxy M20 – Perbandiingan spesifikasi
Di antara keduanya, Huawei Mate 20 X lebih dulu lahir bersama anggota lain dari seri Mate 20 pada bulan Oktober 2018. Sementara itu, Galaxy M20 lahir bersama Galaxy M10 pada akhir Januari 2019 sebagai penanda debut seri Galaxy M dari Samsung. Dilihat dari depan, keduanya terlihat sangat mirip karena sama-sama mengusung poni seperti tetesan air. Meski demikian, ketika digenggam, dimensi Huawei Mate 20 X lebih besar berkat layar AMOLED dengan bentang 7,2 inci, sedangkan Samsung Galaxy M20 hadir dengan layar LCD 6,3 inci. Layar keduanya sama-sama beresolusi Full HD+.
Untuk berfoto selfie, Huawei Mate 20 X menawarkan kamera 24 MP, tiga kali lipat lebih tinggi dari resolusi kamera depan Samsung Galaxy M20 yaitu 8 MP. Beralih ke sisi belakang, kita dapat jumpai pemindai sidik jari pada punggung keduanya. Nah, untuk memotret pemandangan, Huawei Mate 20 X menawarkan tiga kamera belakang (40 MP + 20 MP + 8 MP) yang disusun bersama LED flash dalam modul berbentuk persegi. Sementara itu, Samsung Gaalxy M20 menawarkan kamera ganda (13 MP + 5 MP) yang disusun vertikal bersama LED flash.
Terkait performa, Huawei Mate 20 X diperkuat chipset papan atas Kirin 980, sedangkan Samsung Galaxy M20 diperkuat chipset kelas menengah Exynos 7904. Smartphone Huawei tersebut tersedia dalam beberapa varian di mana salah satunya dibekali RAM 6 GB dan ROM 128 GB (didukung slot kartu Nano Memory). Sementara itu, Samsung Galaxy M20 tersedia dalam dua varian: RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Tidak seperti pesaingnya, Samsung Galaxy M20 dilengkapi slot kartu microSD. Keduanya menjalankan Android namun dengan antarmuka berbeda: EMUI (Huawei) vs Experience (Samsung). Menariknya, dari sektor energi, keduanya sama-sama ditenagai baterai 5000 mAh.
Huawei Mate 20 X vs Samsung Galaxy M20 – Kesimpulan
Meski tidak kami bandingkan, kalian tentu sudah mengetahui bahwa harga Huawei Mate 20 X jauh lebih mahal dari Samsung Galaxy M20. Tak mengherankan bila spesifikasinya juga lebih impresif. Di sisi lain, meski lebih murah, baterai 5000 mAh tetap mejadi daya tarik dari Samsung Galaxy M20. Dengan kata lain, kita membandingkan dua smartphone dari dua kelas yang berbeda. Bagaimana pendapat kalian?