Drasphone: Smartphone Paling Fleksibel di Dunia

Drasphone, smartphone yang segera kami perkenalkan pada artikel ini, merupakan smartphone atrakti karena dapat berubah bentuk menjadi mancis berbahan logam. Tampaknya konsep smartphone fleksibel semakin banyak dijumpai saat ini.

Drasphone

Drasphone – Smartphone lipat dengan desain pintar

Sebelum Drasphone, kita sudah melihat banyak konsep smartphone yang dapat dilipat. Namun, smartphone yang satu ini paling unik. Drasphone memiliki tiga titik yang dapat dilipat, biasanya hanya ada satu. Pada awalnya, Drasphone terlihat seperti smartphone biasa. Ketika dilipat, smartphone ini akan berubah menjadi seperti sebuah mancis yang tentunya mudah dimasukkan ke dalam saku celana kalian.

Smartphone ini terlihat seperti phablet dengan layar berukuran besar. Bodinya yang terbuat dari logam memiliki bagian-bagian yang dapat dilipat. Bagian-bagian tersebut berfungsi sebagai sendi-sendi untuk melipat smartphone tersebut menjadi benda yang kecil. Posisi kamera utamanya ditata dengan baik sehingga masih dapat berfungsi untuk memotret meskipun smartphone ini sudah dilipat. Dari gambar yang kita lihat, tampaknya kamera utamanya tidak didukung LED flash.

Selain itu, kita juga dapat dengan jelas melihat dua speaker stereo pada bagian depan dan tiga tombol berbentuk fisik pada bagian belakangnya. Selain informasi terkait desain Drasphone dan bagaimana smartphone ini berfungsi sebagai smartphone pada umumnya dan dapat dilipat menjadi sebuah mancis, masih belum ada informasi lebih lanjut terkait spesifikasi yang dimilikinya.

Drasphone – Smartphone yang dapat dilipat semakin sering terlihat

Sebelum Drasphone, kita sudah melihat lebih dari satu konsep smartphone yang dapat dilipat. Salah satunya datang dari Samsung. Namun, kita sangat jarang melihat smartphone yang dapat dilipat menjadi objek yang sangat kecil seperti ini. Apakah kalian ingin memiliki Drasphone di kehidupan nyata suatu hari nanti?