Asus Zenfone 5z vs Xiaomi Pocophone F1: Perang RAM 6 GB, 4000 mAh, Dan Lainnya ….

Asus Zenfone 5 dan Xiaomi Pocophone F1 adalah dua smartphone yang akan kami bandingkan dalam artikel ini. Pertarungan ini tentu seru karena melibatkan dua smartphone dari dua merek ternama. Namun, siapa yang lebih unggul? Untuk mengetahuinya, ikutilah perbandingan di bawah ini.

Asus Zenfone 5z vs Xiaomi Pocophone F1 – Desain dan spesifikasi

Di antara keduanya, Asus Zenfone 5z lebih dulu diperkenalkan di Indonesia pada bulan Mei 2018. Sementara itu, Xiaomi Pocophone F1 menyusul di akhir bulan Agustus 2018. Keduanya sama-sama mengusung desain layar berponi. Layar Asus Zenfone 5z berukuran 6,2 inci, sedikit lebih besar dari layar 6,18 inci milik Xiaomi Pocophone F1. Meski demikian, layar keduanya sama-sama beresolusi Full HD+. Lebih lanjut, terkait performa, keduanya mengandalkan chipset yang sama yaitu Snapdragon 845. Hal ini berarti performa keduanya tentu sangat tangguh dan mampu menjalankan berbagai game berat terbaru dengan lancar.

Lebih lanjut, baik Asus Zenfone 5z maupun Xiaomi Pocophone F1 sama-sama tersedia dalam dua varian. Nah, tiap smartphone ternyata memiliki satu varian yang sama-sama dibekali RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Tiap smartphone juga dilengkapi slot kartu microSD untuk menambah kapasitas media penyimpanannya. Tak hanya itu, keduanya juga menjalankan Android Oreo namun dengan antarmuka berbeda: ZenUI (Asus) vs MIUI (Xiaomi). Terkait sistem keamanan, keduanya juga dibekali pemindai sidik jari pada sisi belakang serta sensor pengenal wajah pada sisi depan.

Untuk memotret foto, Asus Zenfone 5z menawarkan kamera belakang ganda yang terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8) dan kamera sekunder 8 MP dengan jangkauan sudut 120 derajat serta kamera depan 88 MP (f/2.0). Sementara itu, Xiaomi Pocophone F1 hadir dengan kamera belakang ganda yang terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.9) dan kamera sekunder 5 MP (f/2.0) serta kamera depan 20 MP (f/2.0). Terkait sumber energi, Asus Zenfone 5z ditenagai baterai 3300 mAh, lebih kecil dari baterai 4000 mAh milik Xiaomi Pocophone F1.

Asus Zenfone 5z vs Xiaomi Pocophone F1 – Harga

Asus Zenfone 5z varian RAM 6 GB + ROM 128 GB dijual sekitar Rp 6,7 juta. Di sisi lain, harga Xiaomi Pocophone F1 varian RAM 6 GB + ROM 128 GB lebih murah yaitu Rp 5 juta. Tampaknya smartphone Xiaomi tersebut akan lebih laris. Namun, berbicara desain, Asus Zenfone 5z dengan kaca belakang yang berkilau terlihat lebih menawan daripada casing polikarbonat milik Xiaomi Pocophone F1. Bagaimana menurut kalian? Silahkkan berbagi dengan kami.