Apple iPhone 2019 Akan Miliki TIGA Kamera, ROM 512 GB, Dan Lainnya …..

Trio iPhone 2018 yang meliputi iPhone XR, iPhone XS, dan iPhone XS Max baru berusia 4 bulan. Menariknya, bocoran info terkait calon penerusnya mulai bermunculan. Apa saja? Yuk, kita telusuri bersama.

Apple iPhone 2019 – Akan miliki 3 kamera belakang

Hingga Januari 2019, Apple telah memiliki lima smartphone dengan kamera belakang ganda, meliputi iPhone 7 Plus, iPhone 8 Plus, iPhone X, iPhone XS, dan iPhone XS Max. Nah, beberapa merek seperti Huawei, Samsung, LG, dan Oppo telah memulai era smartphone dengan tiga kamera belakang. Apple tampaknya juga tak ingin ketinggalan dengan tren ini. Sebuah sumber yang memiliki hubungan dengan Wall Street Journal menyatakan bahwa iPhone 2019 akan memiliki tiga kamera belakang. Hal ini sebenarnya bukan info yang baru. Pada bulan Mei 2018, analis dari Yuanta Securities, Jeff Pu, dan sumber dari Taiwan telah mengungkapkan hal tersebut lebih dulu, bahkan sebelum trio iPhone 2018 lahir.

Pembocor rahasia @Onleaks yang didukung IceUniverse ternyata juga menyatakan hal yang sama. Ya, @Onleaks sudah memiliki reputasi tinggi dalam hal bocoran info smartphone baru. Mayoritas bocoran spek serta wujud tiga dimensi calon smartphone baru yang dipulikasikan !Onleaks menjadi kenyataan. Tak hanya itu, @Onleaks bekerja sama dengan Digit telah merilis video singkat yang memperlihatkan sisi belakang iPhone 2019 di mana terdapat tiga kamera. Dua kamera disusun vertikal, sedangkan satu kamera lagi terletak di bawah LED flash. Tiga kamera dan LED flash dimuat dalam modul berbentuk persegi, mengingatkan kita pada modul kamera pada seri Mate 20.

Tiga kamera belakang tersebut tampaknya hanya akan dijumpai pada penerus iPhone XS dan iPhone XS Max yang kemungkinan bernama iPhone 11 dan iPhone 11 Max. Salah satu kameranya kabarnya mendukung perbesaran optik hingga 3 kali atau 5 kali, sedangkan satu lagi berjenis 3D TOF. Sementara itu, penerus iPhone XR akan dibekali dua kamera belakang. Terkait layar, penerus iPhone XR masih akan menggunakan layar panel Liquid Retina (LCD). Mulai 2020, Apple kabarnya akan membekali semua iPhone barunya dengan layar OLED.

Apple iPHone 2019 – Masih 7 bulan lagi …..

Apple seperti biasa memperkenalkan smartphone barunya setiap bulan September. Nah, masih ada ckup banyak waktu untuk Apple mempersiapkan diri sebelum meluncurkan iPhone barunya pada September 2019. Tentunya, segala info terkait iPhone 2019 masih dapat berubah-ubah, termasuk desain modul kamera belakangnya. Kemungkinan besar iPhone 2019 akan dibekali chipset Apple A13 Bionic, RAM 4 GB, memori internal 512 GB, serta sertifikasi IP68.