5 Sisi Baik Dan Buruk dari Asus Zenfone 3 Ultra

Keluarga Zenfone dari Asus sangat populer berkat spesifikasi mutakhir namun dengan harga terjangkau. Asus Zenfone 3 Ultra adalah salah satunya. Namun, smartphone ini memiliki sisi burukk yang perlu diketahui oleh para konsumen.

Asus Zenfone 3 Ultra

Asus Zenfone 3 Ultra – Sisi baik yang disukai para konsumen

Pertama, Asus Zenfone 3 Ultra memiliki layar yang besar. Dengan layar 6,8 inci beresolusi Full HD, smartphone Asus ini juga dikategorikan sebagai phablet. Lalu, dengan dimensi 186,4 x 93,9 x 6,8 mm, cukup besar dibandingkan smartphone yang biasa, Asus tampaknya merancang phablet ini untuk menikmati hiburan daripada untuk bertelepon dan berkirim pesan saja. Kedua, dengan layar beresolusi 1080 x 1920 piksel dan tingkat densitas 324 ppi, berbagai gambar yang dihasilkan tentu terlihat jelas. Lebih lanjut, batas tepi layarnya juga tipis, sehingga memperbesar rasio layar dengan bodinya.

Ketiga, Asus Zenfone 3 Ultra juga dikenal memiliki speaker berkualitas selain layarnya. Produsen asal Taiwan ini membekali dua speaker berteknologi SonicMaster 3.0 pada sisi bawahnya. Phablet ini tentu menghasilkan suara yang jernih dan keras ketika kalian bermain game, mendengar lagu, dan menonton video. Selain itu, terdapat pula teknologi DTS Headphone 7.1 surround sound, kualitas suara yang dihasilkan melalui earphone dan speaker tambahan akan lebih berkualitas.

Asus Zenfone 3 Ultra

Keempat, phablet ini dibekali baterai 4600 mAh. Untuk kalian yang aktif menggunakan phablet setiap saat, phablet ini dapat bertahan selama satu hari. Baterainya juga didukung teknologi Quick Charge 3.0 sehingga dapat diisi ulang dengan cepat. Untuk fotografi, terdapat kamera utama 23 MP dan kamera depan 8 MP.

Asus Zenfone 3 Ultra – Sisi buruknya

Satu sisi buruk dari Asus Zenfone 3 Ultra adalah fitur Phase detection autofocus pada kamera utamanya. Meskipun menggunakan sensor Sony IMX318, tingkat kejernihan gambar dan kecepatan autofocusnya tidak sebaik kamera smartphone lainnya. Diharapkan fitur ini diperbaharui untuk kualitas kamera yang lebih baik.