5 Keistimewaan Xiaomi Pocophone F1: 20 MP, 4000 mAh, Harga Rp …..
Selama enam bulan, Xiaomi Pocophone F1 telah meramaikan pasar smartphone Indonesia. Sebagian di antara kalian mungkin sudah memilikinya, sedangkan sebagian lagi masih ragu. Nah, dalam artikel ini, kami akan tampilkan 5 keistimewaan Xiaomi Pocophone F1 yang patut kalian banggakan.
1 Harga
Yang ertama terkait harga. Xiaomi Pocophone F1 hadir dalam dua varian: RAM 6 GB + ROM 64 GB dan RAM 6 GB + ROM 128 GB. Harga varian pertama adalah Rp 4.599.000,00, sedangkan harga varian kedua adalah Rp 4.999.000,00. Apaah harga tersebut mahal? Kita lihat poin berikutnya.
2 Performa
Seperti diketahui, Xiaomi Pocophone F1 diperkuat chipset Snapdragon 845, membuatnya menjadi smartphone termurah yang diperkuat chipset Qualcomm tersebut. Tak hanya itu, berkat chipset Snapdragon 845, Xiaomi Pocophone F1 menjadi smartphone tertangguh di kelas harga Rp 4 jutaan. Di kelas harga tersebut, ada Asus Zenfone 5 dengan chipset Snapdragon 636, Samsung Galaxy A7 (2019) dengan chipset Exynos 7885, Oppo F9 dengan Helio P60, serta Vivo V11 Pro dengan Snapdragon 660. Hal ini berarti kalian tak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak untuk mendapatkan smartphone tangguh yang tentu handal menjalankan game berat.
3 Baterai
Xiaomi Pocophone F1 ditenagai baterai 4000 mAh. Baterainya cukup besar untuk menyediakan waktu bermain game yang cukup lama. Di kelas harga Rp 4 jutaan, Xiaomi Pocophone F1 menjadi smartphone dengan baterai terbesar.
4 Kamera belakang
Di sisi belakang, ada dua kamera yang terdiri dari kamera utama 12 MP dengan diafragma f/1.9 dan kamera sekunder 5 MP dengan diafragma f/2.0. Menariknya, menurut DxOMark, kemampuan kameranya baik untuk mengambil foto maupun merekam video meraih nilai rata-rata 91 poin, setara dengan kamera ganda Apple iPhone 8 yang harganya dua kali lipat lebih mahal.
5 Kamera depan
Tak hanya kamera belakang, kamera depannya yang beresolusi 20 MP juga handal untuk menghasilkan foto selfie tajam dan jelas.
Sebagai kesimpulan, Xiaomi Pocophone F1 adalah smartphone handal baik untuk bermain game maupun memotret foto. Menariknya, kita tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk memilikinya. Menurut kami, Xiaomi Pocophone F1 adalah smartphone paling unggul dengan harga di bawah Rp 5 juta. Bagaimaan menurut kalian?