4 Alasan UTAMA Beli Xiaomi Redmi Note 4: RAM 4 GB, baterai 4100 mAh ……

Para pecinta Xiaomi di Indonesia tampaknya perlu mempertimbangkan Redmi Note 4 sebagai smartphone barunya. Beberapa di antara kalian mungkin bingung mengapa kami mengatakan hal tersebut. Nah, kami memiliki 4 alasan utama yang mendukung pernyataan tersebut. Apa saja?

Xiaomi Redmi Note 4

Xiaomi Redmi Note 4 – 4 alasan untuk membelinya

Di Indonesia, Xiaomi telah resmi memasarkan dua varian Redmi Note 4. Satu dengan Ram 3 GB + ROM 32 GB, satu lagi dengan Ram 4 GB + ROM 64 GB. Varian pertama dapat dibeli dengan harga Rp 2,2 juta, sedangkan varian kedua dijual dengan harga Rp 2,6 juta. Ya, meskipun harganya murah, Redmi Note 4 bukan smartphone yang boleh diremehkan. Bila kalian sedang mencari smartphone baru, Redmi Note 4 pantas untuk dipertimbangkan. Bila kalian bingung, kami memiliki empat alasan utama yang perlu kalian cermati.

Pertama, dengan biaya yang murah, kalian dapat memiliki smartphone dengan performa tangguh. Redmi Note 4 diperkuat chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz yang dipadukan dengan Adreno 506 sebagai prosesor grafik. Di Indonesia, Redmi Note 4 menjadi satu-satunya smartphone dengan chipset tersebut yang dapat dibeli dengan harga di bawah Rp 3 juta. Chipset Snapdragon 625 adalah chipset yang irit namun memiliki performa tangguh. Kedua, Redi Note 4 adalah salah satu smartphone dngan harga Rp 2 jutaan yang hadir dengan RAM 4 GB. Chipset tangguh plus RAM 4 GB adalah kombinasi yang pas untuk menghasilkan performa yang lancar.

Xiaomi Redmi Note 4

Yang ketiga terkait media penyimpanan. Mayoritas smartphone berharga Rp 2 jutaan memiliki ROM 32 GB seperti varian pertama Redmi Note 4. Nah, varian keduanya memiliki ROM 64 GB yang merupakan hal yang istimewa. Apalagi, dengan dukungan slot microSD card, kapasitas memori internalnya tentu dapat ditambah lagi. Yang terakhir terkait baterai. Seperti diketahui, Redmi Note 4 ditenagai baterai 4100 mAh. Kapasitasnya sangat besar dan tidak dijumpai pada smartphone lainnya di kelas yang sama. Nah, spesifikasi lainnya melipuuti layar 5,5 inci beresolusi Full HD, kamera utaa 13 MP, kamera depan 5 MP, serta pemindai sidik jari.

Xiaomi Redmi Note 4 – Spek keren, harga murah …

Chipset Snapdragon 625, RAM 4 GB, memori internal 64 GB, dan baterai 4100 mAh adalah empath al utama yang menjadi nilai jual dari Xiaomi Redmi Note 4. Dengan harga yang terjangkau, kalian dapat memiliki smartphone dengan spesifikasi yang fantastis. Jadi, apakah kalian masih ragu untuk membelinya?