10 Smartphone TOP Untuk Berfoto Selfie pada Desember 2016: RAM 6 GB + Baterai 4080 mAh

Apakah kalian sedang mencari smartphone terbaik untuk berfoto selfie pada liburan bulan ini? Ayo, telusuri 10 smartphone terbaik untuk berfoto selfie yang telah kami kumpulkan untuk kalian.

best selfie smartphones

1 Oppo F1s

Pertama, mari kita jumpai Oppo F1s varian terbaru. Berbeda dengan varian sebelumnya, varian ini hadir dengan RAM dan memori internal yang telah ditingkatkan. Tepatnya Oppo F1s varian terbaru ini hadir dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB (didukung slot microSD card). Terdapat pula pilihan warna terbaru untuk kalian semua yaitu abu-abu.

Spesifikasi lainnya tidak mengalami perubahan. Hal ini berarti terdapat layar 5,5 inci HD, chipset MediaTek MT6750 octa-core 1,5 GHz, kamera utama 13 MP + kamera depan 16 MP, Android 5.1 Lollipop, pemindai sidik jari, dan baterai 3075 mAh. Harga Oppo F1s dengan RAM 4 GB berkisar $275 atau Rp 3,7 juta.

best selfie smartphones

2 Vivo V5

Berikutnya adalah Vivo V5. Kalian akan terpukau dengan smartphone ini karena terdapat kamera depan 20 MP dengan diafragma f/2.0 dan Moonlight Flash. Semua foto selfie kalian tentu akan sangat menawan. Selain itu, pada bagian depannya juga terdapat layar 5,5 inci HD dan pemindai sidik jari yang ditanamkan pada tombol home fisik. Spesifikasi lainnya meliputi chipset Snapdragon 652 octa-core 1,8 GHz, RAM 4 GB, memori internal 32 GB (didukung slot microSD card), dan baterai 3000 mAh. Kalian sudah dapat membeli Vivo V5 di Indonesia dengan harga Rp 3,5 juta.

best selfie smartphones

3 OnePlus 3T

Ya, OnePlus 3T benar-benar menjadi monster pada artikel ini karena selain kamera depan 16 MP berdiafragma f/2.0, smartphone ini juga dibekali spesifikasi lain yang mutakhir. OnePlus 3T hadir dalam dua pilihan memori internal, 64 GB dan 128 GB, yang sayangnya tidak didukung slot microSD card. Spesifikasi lainnya meliputi layar 5,5 inci Full HD, chipset Snapdragon 821 quad-core 2,35 GHz, RAM 6 GB, kamera utama 16 MP, Android 6.0 Marshmallow, pemindai sidik jari, dan baterai 3400 mAh. Harga OnePlus 3T mulai dari $439 (Rp 5,94 juta) untuk varian ROM 64 GB dan $479 (Rp 6,5 juta) untuk varian ROM 128 GB.

best selfie smartphones

4 Vivo Xplay6

Yang keempat adalah smartphone lainnya dari Vivo yaitu Vivo Xplay6, penerus Vivo Xplay 5 Elite yang diperkenalkan pada Maret 2016. Pada bagian depannya terdapat layar 5,46 inci Quad HD dengan dua sisi lengkung, kamera 16 MP untuk berfoto selfie, serta pemindai sidik jari. Pada bagian belakang, kita dapat menjumpai dua kamera utama terdiri dari sensor 12 MP dan 5 MP. Sementara itu, di dalamnya terdapat chipset Snapdragon 820 quad-core 2,15 GHz, RAM 6 GB, memori internal 128 GB (tanpa dukungan slot microSD card), dan baterai 4080 mAh. Sistem operasi yang dijalankannya adalah Android 6.0 Marshmallow dengan antarmuka Funtouch OS 3.0. Vivo Xplay6 ditawarkan dengan harga $654 atau sekitar Rp 8,8 juta.

best selfie smartphones

5 Gionee S9

Yang kelima adalah Gionee S9, smartphone lainnya yang cocok untuk berfoto selfie yang akan kami bahas. Spesifikasinya meliputi layar 5,5 inci Full HD, Amigo 3.5 berbasis Android 6.0 Marshmallow, chipset Helio P10, memori internal 64 GB, RAM 4 GB, pemindai sidik jari, baterai 3000 mAh, serta teknologi suara DTS. Untuk fotografi, terdapat kamera depan 13 MP serta kamera utama ganda (13 MP + 5 MP. Harga Gionee S9 berkisar $364 atau Rp 4,9 juta.

best selfie smartphones

6 Sharp MS1

Melanjutkan daftar ini adalah Sharp MS1 yang juga hadir dengan kamera depan berkualitas dengan resolusi 13 MP untuk menghasilkan foto selfie menawan. Spesifikasi lainnya meliputi layar 5,5 inci Full HD, chipset MediaTek MT6753 octa-core 1,3 GHz, RAM 3 GB, memori internal 64 GB (didukung slot microSD card), kamera utama 13 MP, dan baterai 2600 mAh. Harga Sharp MS1 berkisar $299 atau Rp 4,05 juta.

best selfie smartphones

7 ZTE BV0800

Berikutnya adalah ZTE BV0800 yang belum lama ini terungkap di situs GFXBench. BV0800 adalah kode smartphone tersebut, bukan nama resminya. Menurut informasi dari GFXBench, spesifikasinya akan meliputi layar 5,2 inci Full HD, chipset Snapdragon 430 quad-core 1,4 GHz, RAM 3 GB, dan Android 6.0 Marshmallow. Untuk fotografi, smartphone ini kabarnya akan dibekali kamera utama dan depan beresolusi 13 MP.

best selfie smartphones

8 Samsung Galaxy C7 Pro

Yang kedelapan adalah Samsung Galaxy C7 Pro yang belum lama ini tampil di situs Geekbench dan AnTuTu dengan beberapa spesifikasinya yang meliputi layar 5,7 inci Full HD, kamera utama 16 MP + kamera depan 16 MP, chipset Snapdragon 626, RAM 4 GB, serta Android 6.0 Marshmallow. Tak sabar untuk segera melihat wujud aslinya.

best selfie smartphones

9 + 10 Vivo X9 dan X9 Plus

Yang terakhir, mari kita jumpai Vivo X9 dan X9 Plus. Keduanya memiliki beberapa persamaan, meliputi Funtouch OS 3.0 berbasis Android 6.0 Marshmallow, memori internal 64 GB dan 128 GB (tanpa dukungan slot microSD card), kamera utama 16 MP, kamera depan ganda (20 MP + 8 MP), teknologi fast charging, dua slot SIM card, dan layar Super AMOLED beresolusi Full HD.

Namun, ada perbedaan yang perlu diketahui. Vivo X9 hadir dengan layar 5,5 inci, chipset Snapdragon 625 octa-core 2,0 GHz, RAM 4 GB, dan baterai 3050 mAh. Sementara itu, Vivo X9 Plus hadir dengan layar 5,88 inci, chipset Snapdragon 653 octa-core 1,95 GHz, RAM 6 GB, dan baterai jumbo 4000 mAh.

Harga Vivo X9 berkisar $407 (Rp 5,5 juta) untuk varian ROM 64 GB atau $436 (Rp 5,9 juta) untuk varian ROM 128 GB. Di sisi lain, harga Vivo X9 Plus masih belum diketahui. Kita nantikan saja.

smartphone terbaik untuk berfoto selfie

Demikianlah 10 smartphone terbaik untuk berfoto selfie yang dapat kalian pertimbangkan pada Desember 2016. Bagaimana pendapat kalian? Silahkan berbagi dengan kami.