Wujud baru Oppo Find 9 Terkuak: RAM 6 GB + Baterai 4100 mAh
Oppo Find 9 akan menjadi salah satu smartphone terbaik di tahun 2017. Bocoran wujud terbarunya pun telah beredar. Kalian pecinta fotografi perlu mempertimbangkannya. Mengapa?
Wujud baru Oppo Find 9 Terkuak: RAM 6 GB + Baterai 4100 mAh
Oppo menjadi salah satu merek smartphone tersukkses asal China saat ini selain Xiaomi dan Huawei. Oppo memulai tahun 2017 dengan meluncurkan F3 Plus, smartphone yang memiliki kamera depan ganda dan menjadi senjata andalan untuk merebut minat pecinta berfoto selfie. Selain F3 Plus, ada satu smartphone terbaik yang telah dirilis oleh Oppo yaitu R9s Plus yang dibekali RAM 6 GB. Nah, tampaknya Oppo sedang mempersiapkan satu smartphone lainnya yang paling mutakhir yang pernah diproduksinya, bernama Oppo Find 9.
Bocoran wujud terbarunya terlihat di situs Weibo belum lama ini. Seperti yang dapat kalian lihat pada gambar di bawah, desainnya sedikit berbeda dengan yang pernah kita lihat sebelumnya. Sisi bawahnya melengkung dan terdapat logo Oppo di dagunya. Tampaknya Oppo Find 9 mirip seperti Xiaomi Mi Mix karena bezel kiri, atas, dan kanan layarnya sangat tipis. Hal ini membuatnya terlihat elegan.
Menurut informasi, Oppo Find 9 akan tersedia dalam dua varian yang diperkuat chipset berbeda, satu dengan Snapdragon 835, satu lagi dengan Snapdragon 653. Varian pertama akan hadir dengan RAM 6 GB dan memori internal 128 GB, sedangkan varian kedua dengan RAM 4 GB dan ROM 64 GB. Namun, kedua varian ini kabarnya sama-sama akan hadir dengan layar 5,5 inci beresolusi Quad HD. Kemampuan fotografinya juga fantastis karena Oppo Find 9 akan dibekali kamera utama 21 MP dan kamera depan 16 MP. Menjadi sumber energinya adalah baterai 4100 mAh.
Oppo Find 9 – Masih menjadi sebuah mimpi
Ya, kita sudah mendengar kabar terkait Oppo Find 9 sejak tahun lalu. Namun, smartphone ini masih belum meluncur hingga saat ini. Bila melihat spesifikasinya, Find 9 akan menjadi smartphone terbaik Oppo di 2017 dan mampu bertarung dengan para pesaingnya yang juga diperkuat chipset yang sama seperti Xiaomi Mi 6, Samsung Galaxy S8, dan juga Sharp Aquos R. Nah, bagaimana pendapat kalian terkait Oppo Find 9? Apakah ia mampu meningkatkan reputasi Oppo sebagai produsen smartphone terbaik asal China mengalahkan Xiaomi?