Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3: Smartphone RAM 3 GB Hanya …..

Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 masing-masing menawarkan dua varian: memori internal 16 GB dan 32 GB, serta RAM 2 GB dan 3 GB. Mari kita telusuri perbedaan keduanya.

Asus Zenfone Pegasus 3 VS Xiaomi Redmi Note 3

Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 – Spesifikasi kembar?

Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 memiliki dimensi yang hampir sama yaitu 150 x 76 x 8,7 mm. Selain itu, memori internal kedua smartphone ini juga dapat ditambah hingga 128 GB dengan microSD card. Untuk fotografi, baik smartphone dari Asus maupun Xiaomi sama-sama memiliki kamera utama 13 MP dan kamera depan 5 MP. Kedua smartphone ini juga dilengkapi pemindai sidik jari untuk sistem keamanan yang lebih baik.

Kita tidak dapat mengatakan kedua smartphone ini kembar. Layar dari Asus Zenfone Pegasus 3 berukuran 5,2 inci HD, sedangkan lawannya 5,5 inci beresolusi Full HD. Meskipun keduanya sama-sama memiliki prosesor octa-core, namun kecepatannya berbeda. Prosesor pada smartphone Asus tersebut berkecepatan 1,3 GHz, sedangkan pada Xiaomi berkecepatan 2,0 GHz. Dengan demikian, smartphone Xiaomi tersebut sedikit lebih unggul dari aspek prosesor.

Asus Zenfone Pegasus 3 VS Xiaomi Redmi Note 3

Perbedaan dari Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 yang perlu dicermati adalah kapasitas baterainya. Kedua baterainya tidak dapat dilepas pasang dan lazim ditemukan pada berbagai smartphone saat ini. Asus Zenfone Pegasus 3 didukung baterai 4100 mAh, sementara Xiaomi Redmi Note 3 dengan baterai 4000 mAh yang didukung teknologi fast charging yang tentunya memudahkan dan membantu penggunanya untuk mengisi ulang baterai dengan cepat.

Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 – Harga dan ketersediaan

Asus Zenfone Pegasus 3 vs Xiaomi Redmi Note 3 bukan smartphone papan atas. Kalian tentu tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk memiliki kedua smartphone ini. Asus menawarkan smartphone-nya mulai dari $200 atau Rp 2,7 juta (RAM 2 GB) dan $230 atau Rp 3,1 juta (RAM 3 GB. Asus Zenfone Pegasus 3 baru akan tersedia dalam waktu dekat ini. Di sisi lain, Xiaomi Redmi Note 3 yang meluncur pada November 2015, ditawarkan mulai dari $140 atau Rp 1,9 juta (RAM 2 GB) dan $170 atau Rp 2,4 juta (RAM 3 GB) pada acara peluncurannya. Dari desain, spesifikasi, dan fitur yang dimilikinya, kami lebih menyukai Xiaomi Redmi Note 3. Bagaimana dengan kalian?